Lamaran Pernikahan

Setelah sekian lama berkenalan, akhirnya proses menuju jenjang berikutnya dilaksanakan. KangMan melamarrr…!!! 😎 :mrgreen: 😉

 Mut dan KangMan

Mut dan KangMan
Jadi ceritanya,, lamarannya diadakan secara sederhana, persiapannya pun ga lama sebelum acara dan yang diundang cuma keluarga dekat saja. Bahkan mut juga ga pakai dandan2 ke salon. Huhuuuu… 😥 Alhasil muka seadanya deh. Hahahaha.. Baju juga seadanya. Haduh,, bener-bener deh.. Hahahaha.. 😆 Pertemuannya ga lama,, sekitar 2 sampai 3 jam. Susunan acaranya kurang lebih seperti ini niiih..
  1. Pihak keluarga wanita siap di lokasi lamaran, umumnya dirumah keluarga wanita
  2. Rombongan keluarga pria tiba di lokasi
  3. Pembukaan dan sambutan oleh perwakilan keluarga wanita, dilanjutkan dengan menanyakan maksud kedatangan rombongan pria
  4. Sambutan dari perwakilan keluarga pria, dilanjutkan dengan jawaban dari pertanyaan keluarga wanita
  5. Lalu pemberian jawaban kembali dari pihak keluarga wanita
  6. Pemberian bawaan keluarga pria untuk keluarga wanita
  7. Ramah tamah
  8. Rombongan keluarga pria pamit pulang, dan pemberian balasan bawaan dari keluarga wanita

Untuk acara lamaran,, ga ada batasan waktu yang saklek kapan harus dilaksanakan, bisa setahun sebelum pernikahan, sebulan sebelum pernikahan, bahkan seminggu sebelumnya. Semuanya tergantung hasil kompromi dan kebijaksanaan pihak wanita dan pria.

Buat yang bingung mikirin bawaan keluarga pria dan balasan keluarga wanita,, biasanya kesepakatan kedua belah pihak mau bawa apanya.. Namun umumnya ada buah-buahan,, kue,, dan makanan tradisional. Biasanya juga jumlah bawaan mesti ganjil.. Hmm,, kalau yang ini, mut belum nyari tau kenapanya.. Mungkin karena Allah sukanya yang ganjil-ganjil ya? Hehehe.. 😉